Skip to main content

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) PPKN SMP Kelas 9 Tahun 2023

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) PPKN SMP Kelas 9 Tahun 2023
Soal Ujian Sekolah (US) mata pelajaran PPKN atau Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Kelas 9 SMP untuk latihan US Tahun 2023 yang diadakan di bulan april sesuai dengan Kaldik satuan pendidikan masing masing

Jumlah keseluruhannya adalah 45 butir pilihan ganda dan uraian, seperti naskah asli US PPKN SMP pada umumnya. Selanjutnya, untuk mendapatkan pengalaman belajar yang lebih banyak Central Pendidikan selalui membagikan bonus lampiran PDF dan naskah dari versi lainnya.

Tujuannya sangat jelas yaitu bapak/ibu guru bisa menggunakannya sebagai bahan penyusunan sesuai arahan kisi - kisi ujian sekolah PPKN SMP Kurikulum 2013 resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) PPKN SMP Kelas 9 Tahun 2023

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) PPKN SMP Kelas 9 Tahun 2023

Sebagaimana yang diketahui bahwa, contoh Soal Ujian Sekolah US PPKN Kelas 9 SMP Kunci Jawaban berasal dari Arsip dari ujian sekolah daring satuan pendidikan SMP tahun sebelumnya.


Siswa dapat menggunakannya sebagai bahan pembelajaran agar mendapatkan nilai bagus. Karena hasil dari ujian sekolah juga digunakan untuk menentukan kelulusan siswa (beberapa %).

File PDF + Bonus Prediksi + Jawaban berada dibawah soal online berikut ini

Selamat mengerjakan..

1. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut !
1) Selalu semangat dalam berjuang
2) Mengutamakan semangat persatuan dan kesatuan
3) Mengorbankan segala jiwa raga untuk mencapai kemerdekaan
4) Mendukung secara aktif mencapai cita-cita bangsa
5) Pantang bekerjasama dengan negara yang pernah menjajah

Nilai-nilai semangat para perumus UUD NRI Tahun 1945 yang perlu kita teladani saat ini di tunjukkan dalam pernyataan-pernyataan nomor....
A. (1), (2), dan (3) 
B. (1), (2), dan (4) 
C. (2), (3), dan (5) 
D. (3), (4), dan (5)

2. Ketua BPUPKI dr. K.R.T Radjiman Widyodiningrat pada pidato awal sidang pertama, menyatakan bahwa untuk mendirikan Indonesia merdeka diperlukan suatu dasar negara.Soepomo menekankan bahwa negara Indonesia merdeka bukanlah negara yang mempersatukan dirinya dengan golongan terbesar dalam masyarakat dan tidak mempersatukan dirinya dengan golongan yang paling kuat. Semangat yang tersirat dari pernyataan tersebut adalah ... .
A. bahwa dasar negara berakar dari kepribadian bangsa
B. segala paham perorangan dan golongan memepersatukan diri dengan segala lapisan rakyat
C. dasar negara adalah fundamen yang diatasnya didirikan Indonesia merdeka kekal abadi
D. negara Indonesia didirikan diatas golongan terbesar dan yang dianggap paling kuat

3. Setiap bangsa dan negara tentu memiliki jiwa.Pancasila sebagai Jiwa Bangsa Indonesia berfungsi agar Bangsa
Indonesia tetap hidup dalam Jiwa Pancasila, karena Pancasila ... .
A. telah ada sejak Bangsa Indonesia lahir, yaitu sejak Proklamasi kemerdekaan 
B. memberikan corak khas yang membedakan bangsa kita dengan bangsa lain
C. sebagai sumber yang mengatur segala hukum yang berlaku di Indonesia
D. merupakan hasil konsensus dan perjanjian bersama rakyat

4. Sebagai warga negara Indonesia, dalam berbagai aktifitas kehidupan sehari-hari hendaklah dijiwai nilai-nilai
Pancasila Berdasarkan uraian tersebut menunjukkan makna Pancasila sebagai … .
A. Pandangan hidup Bangsa
B. Dasar negara
C. tujuan negara 
D. cita-cita negara

5. Pada masa reformasi, penerapan Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa terus menghadapi berbagai tantangan, di antaranya adalah :
A. menghadapi kondisi kehidupan masyarakat yang serba bebas.
B. Munculnya partai-parti politik yang berasaskan selain Pancasila
C. Menghilangnya rasa nasionalisme dan patriotisme
D. Kurang efektifnya pendidikan karakter di sekolah-sekolah

6. Semangat para pendiri negara dalam sidang BPUPKI atau PPKI dalam perumusan dasar negara merupakan contoh yang baik dari orang-orang yang memiliki semangat yang kuat dalam membuat perubahan, yaitu perubahan dari negara terjajah menjadi negara yang merdeka. Sebagai seorang siswa sikap perilaku yang dapat dilaksanakan antara lain ... .
A. bekerja keras dan disiplin dalam belajar untuk mewujudkan cita-cita 
B. menghormati orang tua, guru dan teman tanpa membedakan SARA 
C. selalu ingin menjadi siswa nomor satu di lingkungan sekolahnya
D. menjunjung tinggi harkat, martabat dan derajat sebagai pelajar

7. Andik sudah lama tidak masuk sekolah karena sakit. Ketua kelas berinisiatif mengumpulkan dana secara sukarela untuk menjenguk Andik. Ilustrasi tersebut merupakan contoh penerapan Pancasila, khususnya sila ... . 
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

8. Kedudukan Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa telah disepakati oleh seluruh bangsa Indonesia, Akan tetapi dalam perwujudannya banyak sekali mengalami penyimpangan, seperti membatasi kebebasan pers . Oleh karena itu agar tidak terjadi lagi, sebagai seorang siswa dalam bersikap dan berperilaku hendaklah mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila, antara lain ... .
A. menghormati pendapat orang lain 
B. membantu korban bencana alam 
C. mentaati tata tertib sekolah
D. belajar dengan tekun dan disiplin

9. Pancasila yang terdapat dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 digunakan sebagai pedoman dalam penyelenggaraan pemerintahan.Penerapan Pancasila terkait dengan hal tersebut berfungsi sebagai....
A. dasar negara
B. ideologi terbuka
C. kepribadian bangsa
D. pandangan hidup bangsa

10. Dengan adanya musibah gempa di sejumlah daerah di tanah air, Andika sebagai ketua OSIS SMP “Kusumo“ mengumpulkan dana, pakaian layak pakai, dan makanan kering yang akan disumbangkan kepada masyarakat yang mengalami musibah. Kegiatan Andika tersebut merupakan perilaku yang sesuai dengan nilai Pancasila yaitu...
A. menghargai hak-hak orang lain
B. saling mencintai sesama manusia
C. mewujudkan keadilan masyarakat
D. gemar melakukan kegiatan kemanusiaan

11. Pada tanggal 17 April 2019 akan dilaksanakan pemilihan umum serentak Pileg dan Pilpres. Ada kelompok yang menjelekan salah satu calon peserta Pileg dengan menyebarkan berita hoax .Peristiwa tersebut bertentangan dengan salah satu prinsip kedaulatan yakni ... .
A. Indonesia negara kesatuan berbentuk republik
B. Negara Indonesia adalah negara hukum
C. Presiden dipilih oleh rakyat secara langsung
D. DPR dipilih oleh rakyat secara bebas

12. Anggota PPKI, akhirnya menyepakati rumusan sila pertama dengan menghilangkan tujuh kata, sehingga berbunyi Ketuhanan Yang Maha Esa. Kesepakatan ini dilatarbelakangi demi mewujudkan persatuan dan kesatuan. Komitmen berbangsa dan bernegara yang nampak dalam peristiwa tersebut dan harus dilaksanakan oleh generasi muda terhadap Pancasila adalah....
A. mempelajari dan menghafalkan urutan bunyi sila-sila pancasila yang benar B. membandingkan antara Pancasila dalam pembukaan dengan piagam jakarta C. mengamalkan nilai-nilai Pancasila agar terwujud persatuan dan kesatuan
D. menghargai tokoh perumus yang telah menghasilkan ideologi yang disegani

13. Pada waktu mengerjakan ulangan seorang siswa berlaku curang dengan membawa contekan yang di saku bajunya. Guru yang mencurigai gerak-gerik siswa tersebut menghampiri dan megambil contekannya. Siswa tetap diberi kesempatan untuk mengerjakan soal sampai batas waktu mengerjakan soal ha bis. Apabila mengetahui terlebih dahulu kecurangan siswa tersebut, maka … .
A. Akan melapor kepada guru yang mengawas ulangan
B. Menegur siswa tersebut agar bertindak jujur dalam ulangan
C. Meminta ijin guru untuk melapor kepada kepala sekolah
D. Pura-pura tidk tahu karena bukan hal yang penting bagi saya

14. Dewasa ini sampah menjadi permasalahan dimana-mana, termasuk di sekolah. Jenis-jenis sampah, cara memilah sampah dan alternatif mendaur ulang sampah telah banyak di sosialisasikan melalui berbagai media, untuk mengatasi masalah sampah.Gagasan yang dapat diberikan untuk siswa dalam mengatasi permasalahan sampah agar terwujud sekolah yang bersih dan bebas sampah, sesuai dengan nilai-nilai sila kelima Pancasila adalah … .
A. Bergotong royong mengelola sampah dengan benar 
B. Membuat program pengelolaan sampah di sekolah 
C. Membuang semua sampah di tempat sampah
D. Diupayakan tidak membuang sampah di sekolah

15. Pasal 7 UUD NRI Tahun 1945 hasil amandemen berbunyi “Presiden dan wakil Presiden memegang jabatan selama lima tahun, dan sesudahnya dapat di pilih kembali dalam jabatan yang sama hanya untuk satu kali masa jabatan”. Keadaan yang mungkin terjadi apabila pasal tersebut tidak di amandemen adalah ....
A. Indonesia menjadi negara dengan sistem totaliter
B. Presiden akan selalu berganti setiap lima tahun
C. kekuasaan Presiden akan bersifat turun temurun
D. Presiden dapat melakukan penyalahgunaan jabatan

16. Perhatikan pernyataan-pernyataan di bawah ini!
1) Jangan meludah di sembarang tempat
2) Jujurlah meski kau sedang sendiri
3) Sayangi yang muda, hormati yang tua
4) Janji adalah hutang
Yang merupakan contoh norma kesusilaan adalah … .
A. 1, dan 3
B. 2 dan 4
C. 1 dan 2
D. 3 dan 4

17. Dalam sejarah perjuangan Bangsa Indonesia melawan penjajah banyak peristiwa dimana kemenangan dapat kita raih meski dengan keterbatasan senjata, organisasi, dan sumber daya manusia. Hal ini menunjukkan bahwa tekad yang kuat dan keyakinan pada kekuasaan Tuhan dapat menjadi faktor pendorong dan penentu keberhasilan sesuatu. Ilustrasi tersebut sesuai dengan makna Alinea Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yaitu alinea ... .
A. Pertama 
B. Kedua 
C. Ketiga
D. Keempat

18. Tata urutan Peraturan Perundang-Undangan di Indonesia disusun secara hierarkis. Makna hierarki peraturan perundangan antara lain adalah ... .
A. peraturan perundangan yang lebih rendah menjadi pertimbangan pembuatan peraturan diatasnya 
B. peraturan perundangan yang lebih tinggi menjadi sumber dan dasar bagi peraturan dibawahnya 
C. peraturan yang bersifat khusus mengesampingkan peraturan yang bersifat umum
D. peraturan yang baru disahkan mengesampingkan peraturan-peraturan yang lama

19. Perhatikan makna Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 berikut!
1) Setiap bangsa mempunyai hak mutlak untuk merdeka
2) Adanya suatu dasar keyakinan hidup humanis
3) Tercapainya kemerdekaan atas karunia Tuhan
4) Hasil perjuangan pergerakan rakyat Indonesia.
Makna yang terkandung dalam alinea pertama Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 di tunjukkan oleh angka ...
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4

20. Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 mengandung pokok-pokok pikiran yang menggambarkan suasana kebatinan dari UUD NRI Tahun 1945 serta mewujudkan cita-cita hukum yang melandasi hukum dasar negara. Pokok pikiran kedua Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 mengandung makna … .
A. Negara melindungi dan meliputi segenap bangsa dan seluruh wilayahnya 
B. Selalu mengedepankan musyawarah mufkat untuk menyelesaikan maalah 
C. Penyelenggara negara selalu memelihara budi pekerti yang luhur
D. Negara mewujudkan keadilan sosial berdasar kesadaran persamaan hak dan kewajiban

21. Pasal 27 ayat 1 UUDNRI 1945 berbunyi "Segala warga negara bersamaan kedudukannya didalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya". Dari pasal tersebut menunjukkan bahwa Indonesia menganut kedaulatan ....
A. Kedaulatan Negara 
B. Kedaulatan Hukum 
C. Kedaulatan Tuhan 
D. Kedaulatan Rakyat

22. Perhatikan jenis-jenis kedaulatan berikut !
1. Kedaulatan aktif
2. Kedaulatan pasif
3. Kedaulatan ke luar
4. Kedaulatan ke dalam
Kedaulatan berdasarkan bentuknya ditunjukkan oleh angka ... 
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4

23. Prinsip kedaulatan rakyat menunjukkan bahwa pemerintahan Negara hendaklah ….
A. dikuasai oleh para politisi
B. rakyat memegang kekuasaan tertinggi
C. rakyat membela keberadaan Negara
D. ditentukan oleh keberadaan partai politik

24. Kondisi Indonesia yang berada pada posisi strategis membuat masyarakat Indonesia menjadi masyarakat yang beragam baik pada suku, budaya ataupun karakteristiknya. Maka dari itu kita harus hidup berdampingan secara damai. Apabila negara tidak menjalankan kehidupan bernegaranya sesuai dengan UUD 1945 maka kehidupan negara tersebut akan mengalami ... .
A. ketidakberaturan pemerintahannya
B. Kehancuran Negara
C. Kebersamaan agama
D. Tidak terwujudnya kesejahtaraan

25. Perhatikan bacaan di bawah ini !
"Pada 19 Agustus 1945 MPR RI bekerja sama dengan Asosiasi pengajar Hukum Tata Negara-Hukum
Administrasi negara (APHTN-HAN) menyelenggarakan seminar nasional di kabupaten Lombok Barat Nusa Tenggara Timur. Seminar tersebut mengambil tema “Memperkuat Konsistensi Pelaksanaan UUD NRI 1945 ” Berdasarkan pernyataan d atas bahwa UUD NRI 1945 yang mendukung informasi pada soal terdapat pada pilihan….
A. UUD NRI tahun 1945 dalam kedudukannya sebagai landasan hukum tertinggi yang memiliki sifat supel
B. UUD NRI tahun 1945 merupakan sumber dari segala sumber hukum yang tidak dapat diubah oleh siapapun, termasuk MPR
C. UUD NRI tahun 1945 menjadi pokok kaidah negara yang fundamental bagi bangsa Indonesia
D. UUD NRI tahun 1945 berkedudukan sebagai jiwa dan kepribadian bangsa Indonesia

26. Kesadaran warga negara dapat mencerminkan (good citizenship) dapak diukur dengan beberapa indikator, yang bukan ... .
A. Ketaantan pada pemerintah
B. Sikap terhadap norma-norma hukum
C. Pemahaman kaidah-kaidah hukum
D. Pengetahuan terhadap hukum

27. Mempertahankan Pokok-pokok Pikiran dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 tidak hanya dilakukan dengan tidak merubahnya, namun dengan mewujudkan pokok-pokok pikiran tersebut dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernenagara.Dibawah ini merupakan perwujudan sikap positif siswa terhadap pokok pikiran Persatuan dalam Pembukaan UUD NRI Th 1945 di lingkungan Masyarakat yaitu... .
A. Berpartisipasi dalam kegiatan musyawarah pemilihan Kepala Desa
B. Melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan
C. Berperan serta dalam kegiatan menyelesaikan masalah dalam masyarakat
D. Ikut serta dalam kegiatan penyuluhan posyandu

28. “Bahwa sesunggungnya kemerdekaan ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan”.Salah satu alinea dalam kalimat pembukaan UUD NRI Tahun 1945 tersebut mengandung makna bahwa .…
A. segala bentuk penindasan terhadap manusia tidak dibenarkan
B. bangsa Indonesia membenci belanda dan jepang yang telah menjajah
C. kemerdekaan merupakan cikal bakal untuk menjadi negara yang sejahtera
D. semua bangsa mengedepankan perdamaian dalam hubungan internasional

29. Presiden menganggap bahwa keadaan ketatanegaraan Indonesia dalam keadaan bahaya yang dapat mengancam persatuan dan kesatuan bangsa. Untuk itu, pada tanggal 5 Juli 1959, Presiden mengeluarkan Dekrit Presiden yang isinya:
1) pembubaran badan konstituante;
2) memberlakukankembaliUUD1945dantidakberlakunyaUUD Sementera 1950;
3) pembentukan Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara (MPRS);
4) pembentukan Dewan PertimbanganAgung Sementara (DPAS).
Dengan dikeluarkannya Dekrit Presiden ini, maka DemokrasiParlementer berakhir.Tujuan presiden Soekarno memberlakukan UUDNRI Tahun 1945 kembali setelah dekrit adalah ...
A. UUDNRI Tahun 1945 sudah sesuai dengan jiwa bangsa Indonesia B. UUD S Tahun 1950 massa berkalikunya sudah habis bagi negara C. Presiden menujukkan kepada dunia bahwa kekuasaannya mutlak
D. Setelah setelah demokrasi parlementer berlaku demokrasi Pancasila

30. Perhatikan Pernyataan ! Hilman berhasilmenyelesaikan studi S2 di Jerman. Hilman kemudian mendapatkan tawaran bekerja di perusahaan asingdengan gaji tinggi. Akan tetapi, Hilman menolak dan lebih memilih mengembangkan desa kelahiran. Hilman bekerja sama dengan teman temannya mengembangkan daerah tempat tinggalnya. pada pernyataan diatas, perilaku kerja sama sesuai dengan salah satu dari lima nilai dasar bela negara yaitu...
A. Meyakini Pancasila sebagai idiologi
B. Menjunjung tinggi sikapbela negara
C. Rela berkorban untuk bangsa dan negara
D. Memegang teguh sikap cinta tanah air

31. Satu Nusa, satu Bangsa, Satu Bahasa kita Tanah air, pasti jaya, untuk Selama-lamanya Indonesia Pusaka, Indonesia Merdeka
Nusa Bangsa dan Bahasa, kita bela bersama
Perhatikan Lirik Lagu di Atas ! Makna di balik kata-kata yang bercetak miring pada lirik lagu tersebut, jika disesuai dengan makna Sumpah pemuda dalam perjuangan kemerdekaan RI yaitu .....
A. Walaupun kita berasal dari suku yang berbeda, tetapi tetap satu bangsa
B. Indonesia memiliki berbagai suku bangsa yang merupakan ciri khas bangsa Indonesia
C. Keberagaman suku bangsa Indonesia memiliki manfaat yang besar bagi Indonesia. D. Indonesia hanya membutuhkan satu bangsa agar tidak terpecah-belah.

32. Ranto cenderung memilih dalam berteman. Ia tiak suka berteman dengan Pieter yang dianggap tidak satu daerah dengannya. Perilaku Ranto tersebut bertentangan dengan prinsip persatuan dalam keberagaman yaitu prinsip …
A. Nasionalisme
B. Bhinneka Tunggal Ika
C. Wawasan Nusantara
D. Persatuan Pembangunan

33. Pada bulan Agustus 2018 warga desa Sumber Damai memperingatan HUT RI ke 73 dengan mengadakan kegiatan karnaval. Karnaval tersebut dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan salah satunya yaitu peragaan baju-baju adat dari berbagai daerah di Indonesia. Dayu dan Lani menyaksikan pertunjukan tersebut. Meskipun keduanya berasal dari daerah yang berbeda keduanya tampak akrab. Kondisi tersebut menunjukkan harmoni dalam keberagaman…
A. Sosial- Budaya
B. Ekonomi
C. Gender
D. Agama dan kepercayaan

34. Dr.Wahidin Soedirohusodo menggagas organisasi yang bertujuan memajukan pendidikan dan meninggikan martabat bangsa. Gagasan tersebut melahirkan organisasi ”Budi Utomo”. Organisasi pertama pada zaman pergerakan nasional. Kegiatan yang perlu diteladani dari peristiwa tersebut dan dapat diterapkan untuk membangkitkan semangat generasi muda saat ini adalah....
A. meyakinkan kepada generasi muda bahwa mereka adalah penerus dan pejuang bangsa
B. menjaga sikap persatuan dengan meningkatkan nilai-nilai kejujuran, loyalitas dan tanggung jawab
C. berinterkasi dengan siapapun dengan menghilangkan perbedaan dan karkteristik kedaerahan
D. menyelenggarakan kegiatan terkait dengan kepemudaan di seluruh wilayah Indonesia secara rutin

35. Sejarah telah membuktikan bahwa tanpa peran rakyat di seluruh daerah belum tentu tercapai perjuangan kemerdekaan bangsa. Sejarah perjuangan bangsa dan peran daerah dalam perjuangan berdiri NKRI mengandung nilai-nilai yang sangat penting diwarisi oleh generasi muda, antara lain sebagai berikut, .... A. perjuangan melawan penjajah oleh daerah memiliki arah tujuan yang berbeda
B. persatuan dan kesatuan menjadi kekuatan bagi bangsa Indonesia untuk kepentingan pimpinan
C. bangsa Indonesia telah sepakat membentuk negara Kesatuan Republik Indonesia
D. tokoh pejuang daerah merupakan tokoh pejuang bangsa lain.

36. Setiap lima tahun sekali dilaksanakan pemilihan umum, baik untuk memilih Presiden/Wakil Presiden, DPR, DPD dan DPRD. Partisipasi warga negara terhadap persitiwa tersebut yang mencerminkan komitmen terhadap keutuhan nasional dapat ditunjukkan dengan cara ....
A. menjadi juru kampanye bagi salah satu pasangan calon B. menghadiri setiap kegiatan kampanye salah satu calon C. mempercayakan pilihannya kepada wakil-wakil rakyat D. menggunakan hak pilih dalam pemilu sesuai hati nurani

37. Perhatikan ilustrasi dibawah ini !
Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) adalah salah satu aktifitas yang dilakukan oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) di sekolah dan diikuti oleh seluruh pengurus OSIS terpilih pada awal kepemimpinan mereka. Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari tiga malam pada saat libur sekolah. Aktifitas yang mereka lalukan adalah mengikuti pelatihan management organisasi sekolah Dari ilustrasi diatas, tunjukkan pernyataan yang menunjukkan semangat kebangsaan yang harus dimiliki sebagai anggota OSIS.
A. Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) adalah salah satu aktifitas yang dilakukan oleh Organisasi Siswa
Intra Sekolah (OSIS)
B. Meskipun hari libur tidak mempengaruhi semangat pengurus OSIS dalam mengikuti kegiatan LDK C. Peserta LDK adalah seluruh pengurus OSIS yang terpilih
D. Aktifitas dalam LDK adalah mengikuti pelatihan management organisasi sekolah

38. Suku-suku bangsa yang tersebar di Indonesia merupakan warisan sejarah bangsa yang memiliki ciri dan karakter berbeda. Penyebaran suku bangsa dipengaruhi oleh faktor geografis, perdagangan laut dan kedatangan para penjajah di Indonesia. Walaupun memiliki suku bangsa yang beraneka ragam, sebaiknya kita harus menyadari bahwa keberagaman merupakan ... .
A. kekayaan yang tak ternilai harganya
B. menjadikan kekuatan bangsa Indonesia
C. daya tarik wisatawan dari luar negeri
D. kebanggan bagi bangsa Indonesia

39. Kemajuan teknologi memiliki dampak negatif diantaranya munculnya sifat egois dan Individualisme, selain itu dalam hidup bermasyarakat generasi muda kurang memahami norma dan etika. Usulan gagasan yang tepat untuk membangkitkan semangat bela negara generasi muda terkait dengan ilustrasi tersebut adalah... .
A. menghargai dan mengenang pengorbanan pahlawan
B. memiliki sikap integritas yang tinggi terhadap asal usul
C. menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
D. menghidupkan karang taruna untuk pembinaan mental para pemuda

40. Keberagaman suku bangsa, agama, ras dan antargolongan merupakan kekayaan bangsa yang sangat berharga, meskipun berbeda-beda kita tetap merupakan satu kesatuan. Dampak positif keberagaman tersebut bagi bangsa Indonesia adalah....
A. mempermudah masyarakatnya dalam mewujudkan cita-cita nasional
B. menjadikan bangsa yang dihargai bangsa lain karena kemajemukannya
C. sebagai salah satu unsur yang dapat menumbuhkan sikap nasionalisme
D. menunjukkan luas dan kayanya unsur-unsur yang dimiliki bangsa Indonesia

B. URAIAN
JAWABLAH PERTANYAAN DIBAWAH INI DENGAN SINGKAT DAN BENAR !

41. Pancasila mengalami pasang surut pada kehidupan kenegaraan. Ada kalanya Pancasila dikhianati, pada suatu masa Pancasila di jadikan tameng untuk menutupi ambisi kekuasaan dan bahkan Pancasila pernah mengalami masa ingin diganti. Identifikasilah 3 Pelanggaran Pancasila di masa Orde Lama?

42. Setiap hari peserta didik wajib melaksanakan piket untuk membersihkan kelas sebelum jam pelajaran di mulai, dalam hal ini peserta didik telah sadar bela negara di lingkungan sekolahnya, Sebutkan 3 Peraturan Perundangan Bela Negara yang mendasari perilaku tersebut.

43. Saat ini sering sekali kita lihat tawuran atau konflik dalam masyarakat. Buatlah 3 contoh penerapan Pancasila sila ke 3 dalam lingkungan masyarakat.

44. Pemerintah daerah Kabupaten/Kota memiliki kewenangan untuk menertibkan para pedagang kaki lima yang melakukan aktivitas perdagangan. Sebutkan 3 (tiga) ketaatan pedagang kaki lima terhadap perda penertiban!

45. (www.missioni-africane.org/ketahui-beberapa-konflik-sara-terkini.php.)"Perhatikan cuplikan berita berikut ini! Tahun 2017 lalu tertangkap sebuah sindikat yang menyebarkan ujaran kebencian sehingga menumbulkan konflik SARA di beberapa daerah. Berbagai Isu SARA yang tidak benar untuk kemudian dibagikan dan digunakan sebagai konsumsi publik.

Berdasarkan berita diatas tentukan minimal 3 upaya masyarakat dalam pencegahan konflik akibat ujaran kebencian dengan berlatar belakang SARA

Selanjutnya, untuk mendapatkan Soal US PPKn SMP. Silahkan mengunduhnya melalui tautan yang kami sediakan di bawah ini.
Paket #1 Paket #2 (Kunci Jawaban)

Demikian artikel tentang Contoh Soal Ujian Sekolah PPKn SMP dan kunci jawaban. Semoga bermanfaat bagi peserta didik dan guru mapel yang bertugas. 
Ki Hajar Dewantara : “Ing Ngarsa Sung Tuladha Ing Madya Mangun Karsa Tut Wuri Handayani”,- Di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat dan di belakang memberikan kekuatan.