Contoh Soal PAT Sejarah Indonesia Kelas XII SMA 2021/2022 Semester 2
Contoh Soal PAT Sejarah Indonesia Kelas XII SMA 2021/2022 Semester 2 - Dokumen Penilaian Akhir Tahun atau PAT semester genap mata pelajaran wajib (semua jurusan) Kurikulum 2013 Revisi format Online dan PDF Terbaru gratis dan lengkap disertai Kunci Jawaban.
Materi Ujian Penilaian Akhir Tahun Sejarah Indonesia diselaraskan berdasarkan standar Kurtilas yang berimprovisasi dengan persoalan asesmen.
Selanjutnya, latihan soal PAT SMA Kelas 12 ini dapat digunakan Bapak/Ibu guru untuk referensi dalam menyusun lembar ujian PAT Sejarah Indonesia XII di pembelajaran tatap muka terbatas.
Contoh Soal PAT Sejarah Indonesia Kelas XII SMA 2021/2022 Semester 2
Selamat mengerjakan..
1. Peristiwa Rengasdengklok merupakan peristiwa penculikan Soekarno dan Bung Hatta ke Rengasdengklok yang terjadi pada tanggal 16 Agustus 1945. Penculikan tersebut dilakukan oleh kalangan pemuda dalam rangka mempercepat pelaksanaan proklamasi kemerdekaan Indonesia. Peristiwa ini dilatarbelakangi adanya perbedaan sikap antara kalangan tua dan pemuda tentang kapan proklamasi dilaksanakan. Tujuan dari peristiwa teresebut adalah untuk mengamankan Soekarno-Hatta agar tidak terpengaruh oleh Jepang dan proklamasi kemerdekaan segera dilakanakan. Dari deskripsi tersebut dapat disimpulkan bahwa sejarah menunjukkan sejarah sebagai peristiwa yang telah terjadi pada lampau, karena ...
A. Peristiwa sejarah ditempatkan sebagai fakta, kejadian dan kenytaan yang benar-benar terjadi pada masa lampau.
B. Peristiwa merupakan rekonstruksi peristiwa sejarah yang dialami bangsa Indonesia untuk bangkit dari penjajah
C. Peristiwa masa lalu yang dikisahkan kembali melalui sebuah penulisan karya sejarah.
D. Peristiwa yang terjadi pada saat itu disebabkan karena adanya peristiwa yang terjadi.
E. Sejarah merupakan kumpulan peristiwa masa lalu yang direkonstruksikan sesuai jamanya.
2. Perhatikan gambar-gambar dibawah ini:
Gambar tersebut adalah beberapa contoh sumber sejarah. Manakah yang merupakan sumber sejarah tertulis?
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
3. Perhatikan teks berikut ini.
Dengan membaca dan mempelajari sejarah, kita merasa dibawa berpetualang menembus dimensi ruang dan waktu. Tanpa beranjak dari tempat, kita dibawa oleh sejarah untuk menyaksikan peristiwa-peristiwa yang jauh dari kita yang mungkin saja kita tidak tahu tempatnya atau kita tidak pernah ikut menyaksikan kejadian tersebut. Sejarah memberikan kepuasan dan keasyikan tersendiri dengan menyelami kisah demi kisah.
Teks tersebut menunjukkan salah satu kegunaan sejarah, yaitu kegunaan ...
A. Edukatif (memberi pelajaran)
B. Inspiratif (memberi inspirasi)
C. Instruktif (membantu pengajaran)
D. Rekreatif (memberi kesenangan)
E. Aspiratif (menerima aspirasi)
4. Ilmu sejarah merupakan suatu ilmu yang memiliki hubungan erat dengan kehidupan manusia. Setiap kehidupan manusia terdapat berbagai peristiwa. Oleh karena itu jika seorang sejarawan akan menulis kembali peristiwa tersebut terdapat beberpa konsep berfikir yang harus diterapkan. Salah satu konsep berfikir yang digunakan seorang sejarawan sinkronik, yaitu ...
A. Mengutamakan urutan terjadi peristiwa-peristiwa sejarah
B. Mengkaji peristiwa sejarah yang terjadi pada masa tertentu
C. Mempelajari peristiwa berdasar pembabakan suatu masa
D. Penulisan sejarah berdasrkan realitas suatu peristiwa
E. Penulisan sejarah berdasrkan catatan-catan suatu perjalanan
5. Perhatikan kutipan berikut ini.
Mengenai kisah hidup Presiden Soekarno, semasa kecilnya ia tidak tinggal bersama dengan orang tuanya yang berada di Blitar. Ia tinggal bersama kakeknya yang bernama Raden Hardjokromo di Tulung Agung, Jawa Timur. Soekarno bahkan sempat bersekolah disana walaupun tidak sampai selesai ikut bersama dengan orang tuanya pindah ke Mojokerto.
Di Mojokerto, Soekarno kemudian di sekolahkan di Eerste Inlandse School dimana ayahnya juga bekerja disitu sebagai guru. Namun ia dipindahkan tahun 1911 ke ELS (Europeesche Lagere School) yang setingkat sekolah dasar untuk dipersiapkan masuk di HBS (Hogere Burger School) di Surabaya.
Dari kutipan kisah tersebut, manakah yang lebih tepat dikategorikan konsep waktu dalam sejarah…
A. Semasa kecil
B. Berada di Blitar
C. Tinggal bersama kakek
D. Pindah ke Mojokerto
E. Dipersiapkan masuk HBS
6. Perhatikan paparan berikut ini.
Tengkorak Pithecanthropus erectus dari Trinil sangat pendek tetapi memanjang ke belakang. Volume otaknya sekitar 900 cc, di antara otak kera (600 cc) dan otak manusia modern (1.200-1.400 cc). Tulang kening sangat menonjol dan di bagian belakang mata, terdapat penyempitan yang sangat jelas, menandakan otak yang belum berkembang. Pada bagian belakang kepala terlihat bentuk yang meruncing yang diduga pemiliknya merupakan perempuan. Berdasarkan kaburnya sambungan perekatan antartulang kepala, ditafsirkan individu ini telah mencapai usia dewasa.
Temuan Homo erectus juga ditemukan di Ngandong, yaitu sebuah desa di tepian Bengawan Solo, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Tengkorak Homo erectus Ngandong berukuran besar dengan volume otak rata-rata 1.100 cc. Ciri-ciri ini menunjukkan Homo erectus ini lebih maju bila dibandingkan dengan Homo erectus yang ada di Sangiran. Manusia Ngandong diperkirakan berumur antara 300.000-100.000 tahun.
Berdasarkan paparan tersebut dapat diketahui bahwa perbedaan Pithecantropus Erectus dan Homo Erectus terdapat pada ...
A. Tulang kening
B. Bagian belakang mata
C. Sambungan antartulang kepala
D. Jenis kelamin
E. Volume otak
7. Perhatikan data tentang bangsa Proto dan Deutro Melayu di bawah ini.
A. Tulang kening
B. Bagian belakang mata
C. Sambungan antartulang kepala
D. Jenis kelamin
E. Volume otak
7. Perhatikan data tentang bangsa Proto dan Deutro Melayu di bawah ini.
Manakah dari data di atas yang menunjukan keunggulan bangsa Deutro Melayu yang tepat?
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 1 dan 4
D. 2 dan 4
E. 3 dan 4
8. Proses masuk dan berkembangnya agama Islam di Indonesia telah membawa perubahan besar di dalam struktur sosial masyarakat Indonesia yang sebelumnya berkarakteristik Hindu-Buddha. Kehadiran agama Islam dapat diterima baik oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Faktor penyebab Islam berkembang pesat di Indonesia adalah...
A. Hindu terdapat perbedaan status seseorang dalam masyarakat
B. Pengaruh Hindu-Buddha hanya terdapat di kalangan istana
C. Penyebaran agama Islam di masyarakt dilakukan secara damai
D. Ajaran agama Islam mudah dipelajari oleh bangsa Indonesia
E. Keimanan masyarakat Indonesia telah terbentuk sebelumnya
9. Perhatikan paparan berikut ini.
Pada masa berburu dan mengumpulkan makanan, secara fisik manusia masih terbatas usahanya dalam menghadapi kondisi alam. Tingkat berpikir manusia yang masih rendah menyebabkan hidupnya berpindah-pindah tempat dan menggantungkan hidupnya kepada alam dengan cara berburu dan mengumpulkan makanan.
Berdasarkan paparan tersebut dapat diketahui bahwa salah satu karakteristik kehidupan manusia pada masa tersebut adalah ...
A. Mulai menetap
B. Tinggal di pinggir pantai
C. Hidupnya nomaden
D. Tidak tergantung pada alam
E. Mulai bercocok tanam
10. Biografi Ir. Soekarno
Ir. Soekarno presiden pertama Republik Indonesia yang akrab dipanggil Bung Karno lahir pada 6 Juni 1901 di Surabaya, Jawa Timur. Ayahnya Raden Soekemi Sosrodihardjo dan ibunya Ida Ayu Nyoman Rai. Ketika belajar di HBS, Ir. Soekarno menggembleng jiwa nasionalismenya. Ia aktif di organisasi pemuda Tri Koro Darmo.yang merupakan bentukkan dari Boedi Oetomo. Dan seiring berjalannya waktu organisasi ini dirubah oleh Soekarno menjadi Jong Java (Pemuda Jawa) pada tahun 1918. Kemudian ia mulai merumuskan ajaran Marhaenisme dan mendirikan PNI pada 4 Juli 1927, dengan tujuan Indonesia Merdeka. Akibat dari pendirian itu Belanda memasukkannya ke penjara Sukamiskin, Bandung pada 29 Desember 1929. Dari penjara inilah Soekarno membuat Pleidoi yang tersohor, Indonesia Menggugat. Ia memaparkan kebejatan Belanda, bangsa yang mengaku lebih maju itu.
Dari paparan di atas maka dapat kita simpulkan bahwa ...
A. Soekarno sangat mencintai bangsanya
B. Walaupun soekarno dalam perjuangannya harus dipenjara Soekarno tetap teguh berjuang menuju Indonesia Merdeka
C. Nasionalisme Soekarno telah tergembleng sejak kecil.
D. Pledoi Soekarno yang terkenal lahir ketika di penjara Sukamiskin
E. Soekarno merubah organisasi Tri Koro Darmo menjadi Jong Java pada tahun 1918
Pada masa berburu dan mengumpulkan makanan, secara fisik manusia masih terbatas usahanya dalam menghadapi kondisi alam. Tingkat berpikir manusia yang masih rendah menyebabkan hidupnya berpindah-pindah tempat dan menggantungkan hidupnya kepada alam dengan cara berburu dan mengumpulkan makanan.
Berdasarkan paparan tersebut dapat diketahui bahwa salah satu karakteristik kehidupan manusia pada masa tersebut adalah ...
A. Mulai menetap
B. Tinggal di pinggir pantai
C. Hidupnya nomaden
D. Tidak tergantung pada alam
E. Mulai bercocok tanam
10. Biografi Ir. Soekarno
Ir. Soekarno presiden pertama Republik Indonesia yang akrab dipanggil Bung Karno lahir pada 6 Juni 1901 di Surabaya, Jawa Timur. Ayahnya Raden Soekemi Sosrodihardjo dan ibunya Ida Ayu Nyoman Rai. Ketika belajar di HBS, Ir. Soekarno menggembleng jiwa nasionalismenya. Ia aktif di organisasi pemuda Tri Koro Darmo.yang merupakan bentukkan dari Boedi Oetomo. Dan seiring berjalannya waktu organisasi ini dirubah oleh Soekarno menjadi Jong Java (Pemuda Jawa) pada tahun 1918. Kemudian ia mulai merumuskan ajaran Marhaenisme dan mendirikan PNI pada 4 Juli 1927, dengan tujuan Indonesia Merdeka. Akibat dari pendirian itu Belanda memasukkannya ke penjara Sukamiskin, Bandung pada 29 Desember 1929. Dari penjara inilah Soekarno membuat Pleidoi yang tersohor, Indonesia Menggugat. Ia memaparkan kebejatan Belanda, bangsa yang mengaku lebih maju itu.
Dari paparan di atas maka dapat kita simpulkan bahwa ...
A. Soekarno sangat mencintai bangsanya
B. Walaupun soekarno dalam perjuangannya harus dipenjara Soekarno tetap teguh berjuang menuju Indonesia Merdeka
C. Nasionalisme Soekarno telah tergembleng sejak kecil.
D. Pledoi Soekarno yang terkenal lahir ketika di penjara Sukamiskin
E. Soekarno merubah organisasi Tri Koro Darmo menjadi Jong Java pada tahun 1918
11. Perbedaan paham antara golongan muda dan golongan tua tentang proklamasi memicu munculnya banyaknya peristiwa, diantaranya...
1. Penculikan golongan tua ke Rengasdengklok pada tanggal 16 Agustus 1945.
2. Memenuhi Undangan Jendral Koiso ke Dalat Vietnam
3. Informasi kekalahan Jepang yang diketahui oleh golongan muda
4. Menyiapkan teks proklamasi
5. Menyusun dasar negara dalam sidang PPKI
Dari uraian diatas manakah yang dilakukan oleh golongan tua menjelang proklamasi?
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 3 dan 5
C. 2, 3 dan 5
D. 2, 4 dan 5
E. 1, 3 dan 4
12. Perhatikan Pernyataan Berikut
Proklamasi Kemerdekaan 1945 berarti bahwa bangsa Indonesia telah memutuskan ikatan dengan tatanan hukum sebelumnya. Tatanan Hindia Belanda ataupun tatanan hukum pendudukan Jepang. Dengan kata lain, bangsa Indonesia mulai saat itu telah mendirikan tatanan hukum yang baru, yaitu tatanan hukum Indonesia. Di dalamnya berisikan hukum Indonesia, yang ditentukan dan dilaksanakan sendiri oleh bangsa Indonesia. Sehari setelah proklamasi dikumandangkan, para pemimpin bekerja keras membentuk lembaga pemerintahan sebagaimana layaknya suatu negara merdeka.
Dari pernyataan diatas, makna penting yang dapat diambil dari pembentukkan pemerintahan ialah...
A. Indonesia bebas menentukan masa depan bangsanya
B. Indonesia sudah mampu berdiri tanpa bantuan negara lain
C. Indonesia sudah terlepas dari penjajahan bangsa lain
D. Indonesia dapat menyusun pemerintahan sendiri dengan tatanan hukum sendiri
E. Indonesia mampu membentuk lembaga pemerintahan sendiri
1. Penculikan golongan tua ke Rengasdengklok pada tanggal 16 Agustus 1945.
2. Memenuhi Undangan Jendral Koiso ke Dalat Vietnam
3. Informasi kekalahan Jepang yang diketahui oleh golongan muda
4. Menyiapkan teks proklamasi
5. Menyusun dasar negara dalam sidang PPKI
Dari uraian diatas manakah yang dilakukan oleh golongan tua menjelang proklamasi?
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 3 dan 5
C. 2, 3 dan 5
D. 2, 4 dan 5
E. 1, 3 dan 4
12. Perhatikan Pernyataan Berikut
Proklamasi Kemerdekaan 1945 berarti bahwa bangsa Indonesia telah memutuskan ikatan dengan tatanan hukum sebelumnya. Tatanan Hindia Belanda ataupun tatanan hukum pendudukan Jepang. Dengan kata lain, bangsa Indonesia mulai saat itu telah mendirikan tatanan hukum yang baru, yaitu tatanan hukum Indonesia. Di dalamnya berisikan hukum Indonesia, yang ditentukan dan dilaksanakan sendiri oleh bangsa Indonesia. Sehari setelah proklamasi dikumandangkan, para pemimpin bekerja keras membentuk lembaga pemerintahan sebagaimana layaknya suatu negara merdeka.
Dari pernyataan diatas, makna penting yang dapat diambil dari pembentukkan pemerintahan ialah...
A. Indonesia bebas menentukan masa depan bangsanya
B. Indonesia sudah mampu berdiri tanpa bantuan negara lain
C. Indonesia sudah terlepas dari penjajahan bangsa lain
D. Indonesia dapat menyusun pemerintahan sendiri dengan tatanan hukum sendiri
E. Indonesia mampu membentuk lembaga pemerintahan sendiri
13. Perhatikan paparan berikut!
Perkembangan ekonomi pada masa Demokrasi Terpimpin, Presiden Soekarno menerapkan sistem ekonomi terpimpin. Dalam hal ini presiden langsung terjun dan mengatur perekonomian. Dalam rangka meningkatkan aktivitas perekonomian Presiden Soekarno menempuh beberpa langkah. Salah satu langkah tersebut adalah melaksanakan pembangunan nasional. Dalam pelaksaanaan pembangunan nasioanl diperlukan modal dan tenaga ahli. Untuk menyelesaikan masalah tersebut Presiden menyampaikan Deklarasi ekonomi (Dekon).Tujuan dari Dekon adalah menciptakan ekonomi yang bersifat demokrasi bebas dari imperialisme. Pada pelaksanaannya Dekon tidak mengatasi kemrosotan ekonomi bahkan malah memberatkan rakyat.
Program ini dianggap gagal, karena ...
A. Kehidupan masyarakat pada umumnya masih di bawah taraf hidup
B. Pendapatan perkapita masyarakat masih belum sesuai standar
C. Semua program pemerintah pada saat itu untuk kepentingan politik
D. Masih ada campr tangan pihak asing yang ingin mengusai perekonomian
E. Tidak ada ukuran yang obyektif untuk menilai suatu usaha dan hasil usaha
Perkembangan ekonomi pada masa Demokrasi Terpimpin, Presiden Soekarno menerapkan sistem ekonomi terpimpin. Dalam hal ini presiden langsung terjun dan mengatur perekonomian. Dalam rangka meningkatkan aktivitas perekonomian Presiden Soekarno menempuh beberpa langkah. Salah satu langkah tersebut adalah melaksanakan pembangunan nasional. Dalam pelaksaanaan pembangunan nasioanl diperlukan modal dan tenaga ahli. Untuk menyelesaikan masalah tersebut Presiden menyampaikan Deklarasi ekonomi (Dekon).Tujuan dari Dekon adalah menciptakan ekonomi yang bersifat demokrasi bebas dari imperialisme. Pada pelaksanaannya Dekon tidak mengatasi kemrosotan ekonomi bahkan malah memberatkan rakyat.
Program ini dianggap gagal, karena ...
A. Kehidupan masyarakat pada umumnya masih di bawah taraf hidup
B. Pendapatan perkapita masyarakat masih belum sesuai standar
C. Semua program pemerintah pada saat itu untuk kepentingan politik
D. Masih ada campr tangan pihak asing yang ingin mengusai perekonomian
E. Tidak ada ukuran yang obyektif untuk menilai suatu usaha dan hasil usaha
14. Perhatikan pernyataan berikut ini.
Keberhasilan bangsa Indonesia menjadi negara swasembada pangan diakui dengan penghargaan yang diberikan FAO satu badan PBB yang bergerak dibidang makanan dan pertanian. Keberhasilan tersebut tidak lepas dari program-program yang dijalankan pemerintah Orde Baru hingga terwujud dengan keberhasilan Indonesia sebagai Negara swasembada pangan.
Dari pernyataan dibawah ini :
1. Pelaksanaan program Panca Usaha Tani
2. Menjalankan program transmigrasi penduduk jawa
3. Melaksanakan program Urbanisasi
4. Menjalankan Program Intensifikasi dan ekstensifikasi
5. Menjalankan pembalakan hutan lindung
6. Pembukaan lahan gambut sebagai lahan pertanian
Tentukan kebijakan pemerintah yang mendukung kearah tercapainya swasembada pangan…
A. 1, 2, 4
B. 2, 3, 5
C. 3, 4, 5
D. 4, 5, 6
E. 2, 5, 6
15. Perhatikan kutipan berikut ini.
Habibie yang punya kegemaran menunggang kuda dan membaca, ini dikenal sangat cerdas ketika masih menduduki sekolah dasar, namun ia harus kehilangan bapaknya yang meninggal dunia pada 3 September 1950 karena terkena serangan jantung saat ia sedang shalat Isya. Tak lama setelah ayahnya meninggal, Ibunya kemudian menjual rumah dan kendaraannya dan pindah ke Bandung bersama Habibie, sepeninggal ayahnya, ibunya membanting tulang membiayai kehidupan anak-anaknya terutama Habibie. Karena kemauan untuk belajar Habibie kemudian menuntut ilmu di Gouvernments Middlebare School. Di SMA, beliau mulai tampak menonjol prestasinya, terutama dalam pelajaran-pelajaran eksakta.
Dari kutipan kisah tersebut, manakah yang lebih tepat dikategorikan konsep waktu dalam sejarah?
A. Ketika masih menduduki sekolah dasar
B. Kehilangan bapaknya yang meninggal dunia
C. Membanting tulang membiayai kehidupan anak-ananya
D. Karena kemauan untuk belajar, Habibie belajar di GMS
E. Tampak menonjol prestasinya, terutama pelajaran eksakta
Keberhasilan bangsa Indonesia menjadi negara swasembada pangan diakui dengan penghargaan yang diberikan FAO satu badan PBB yang bergerak dibidang makanan dan pertanian. Keberhasilan tersebut tidak lepas dari program-program yang dijalankan pemerintah Orde Baru hingga terwujud dengan keberhasilan Indonesia sebagai Negara swasembada pangan.
Dari pernyataan dibawah ini :
1. Pelaksanaan program Panca Usaha Tani
2. Menjalankan program transmigrasi penduduk jawa
3. Melaksanakan program Urbanisasi
4. Menjalankan Program Intensifikasi dan ekstensifikasi
5. Menjalankan pembalakan hutan lindung
6. Pembukaan lahan gambut sebagai lahan pertanian
Tentukan kebijakan pemerintah yang mendukung kearah tercapainya swasembada pangan…
A. 1, 2, 4
B. 2, 3, 5
C. 3, 4, 5
D. 4, 5, 6
E. 2, 5, 6
15. Perhatikan kutipan berikut ini.
Habibie yang punya kegemaran menunggang kuda dan membaca, ini dikenal sangat cerdas ketika masih menduduki sekolah dasar, namun ia harus kehilangan bapaknya yang meninggal dunia pada 3 September 1950 karena terkena serangan jantung saat ia sedang shalat Isya. Tak lama setelah ayahnya meninggal, Ibunya kemudian menjual rumah dan kendaraannya dan pindah ke Bandung bersama Habibie, sepeninggal ayahnya, ibunya membanting tulang membiayai kehidupan anak-anaknya terutama Habibie. Karena kemauan untuk belajar Habibie kemudian menuntut ilmu di Gouvernments Middlebare School. Di SMA, beliau mulai tampak menonjol prestasinya, terutama dalam pelajaran-pelajaran eksakta.
Dari kutipan kisah tersebut, manakah yang lebih tepat dikategorikan konsep waktu dalam sejarah?
A. Ketika masih menduduki sekolah dasar
B. Kehilangan bapaknya yang meninggal dunia
C. Membanting tulang membiayai kehidupan anak-ananya
D. Karena kemauan untuk belajar, Habibie belajar di GMS
E. Tampak menonjol prestasinya, terutama pelajaran eksakta
16. Perhatikan paparan berikut ini
Pada masa bercocok tanam, kemampuan berpikir manusia mulai berkembang, sehingga timbul upaya menyiapkan persediaan bahan makanan yang cukup dalam suatu masa tertentu. Dalam upaya tersebut maka manusia bercocok tanam dan tidak lagi tergantung kepada alam.
Berdasarkan paparan tersebut dapat diketahui bahwa salah satu karakteristik kehidupan manusia pada masa tersebut adalah ...
A. Kemampuan berpikir rendah
B. Hidup berpindah-pindah
C. Mulai bercocok tanam
D. Tergantung pada alam
E. Tinggal di gua-gua
17. Perhatikan gambar di bawah ini.
Pada masa bercocok tanam, kemampuan berpikir manusia mulai berkembang, sehingga timbul upaya menyiapkan persediaan bahan makanan yang cukup dalam suatu masa tertentu. Dalam upaya tersebut maka manusia bercocok tanam dan tidak lagi tergantung kepada alam.
Berdasarkan paparan tersebut dapat diketahui bahwa salah satu karakteristik kehidupan manusia pada masa tersebut adalah ...
A. Kemampuan berpikir rendah
B. Hidup berpindah-pindah
C. Mulai bercocok tanam
D. Tergantung pada alam
E. Tinggal di gua-gua
17. Perhatikan gambar di bawah ini.
Dua gambar ini merupakan peninggalan masa praaksara yang telah disempurnakan dan perkakas tersebut masih dimanfaatkan oleh sebagian masyarakat kita terutama untuk keperluan di dapur, hal ini disebabkan ....
A. Melestarikan hasil budaya bangsa
B. Mempunyai bentuk yang antik
C. Memberi tekstur pada bumbu masak
D. Mudah dibuat oleh siapa saja
E. Merupakan alat yang wajib ada
18. Perhatikan deskripsi berikut ini.
Pada permulaan Orde Baru program pemerintah dalam bidang ekonomi lebih berorientasi pada usaha penyelamatan ekonomi nasional terutama pada usaha mengendalikan tingkat inflasi, penyelamatan keuangan negara dan pengamanan kebutuhan pokok rakyat. Tindakan pemerintah ini dilakukan karena adanya kenaikan harga pada awal tahun 1966 yang menunjukkan tingkat inflasi kurang lebih 650 % setahun. Hal itu menjadi penyebab kurang lancarnya program pembangunan yang telah direncanakan pemerintah.
Dari deskripsi di atas, cara pemerintah yang paling tepat untuk mengatasi kondisi di tersebut adalah…
A. Stabilisasi dan Rehabilitasi Ekonomi
B. Kerja Sama Luar Negeri
C. Pembangunan Nasional
D. Penyederhanaan Lembaga BUMN
E. Penurunan Nilai Mata Uang
19. Perhatikan pernyataan di bawah ini.
1. Mengimplementasikan reformasi ekonomi yang disyaratkan IMF
2. Membentuk lembaga pemantau dan penyelesaian masalah utang luar negeri
3. Mengurangi subsidi negara Indonesia dengan menaikkan harga BBM
4. Untuk mengatasi korupsi, dibentuk Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
5. Memberikan bantuan langsung tunai kepada rakyat miskin
6. Menyalurkan bantuan dana BOS kepada sarana pendidikan
Dari pernyataan di atas, manakah yang termasuk kebijakan ekonomi pada masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono?
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 5
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 4, dan 6
E. 3, 5, dan 6
20. Perhatikan Pernyataan Berikut!
Negara Republik Indonesia yang dilahirkan pada tanggal 17 Agustus 1945 pada kenyataannya belum sempurna sebagai suatu negara. Oleh karena itu, para pemimpin bangsa ini segera menyusun konstitusi negara dan membentuk kelengkapan negara. Untuk kemudian PPKI mengadakan sidang pada tanggal 18 Agustus 1945, 19 Agustus 1945 dan 22 Agustus 1945.
Dari pernyataan di atas, makna penting yang dapat diambil dari pembentukkan pemerintahan ialah ...
A. Indonesia tidak boleh lagi tergantung pada bangsa lain
B. Indonesia harus secepatnya mengisi kemerdekaan dengan baik
C. Indonesia harus memiliki tatanan hukum dan pemerintahan sendiri
D. Indonesia mampu mengolah kekayaan bangsana sendiri
E. Indonesia mampu menentukan masa depannya sendiri
- Contoh Soal PAT Sejarah Indonesia Kelas XII SMA v1 (Asesmen), UNDUH
- Contoh Soal PAT Sejarah Indonesia Kelas XII SMA v2 (Kunci Jawaban), UNDUH
Demikian artikel tentang Contoh Soal PAT Sejarah Indonesia Kelas XII SMA 2021/2022 Semester 2. Semoga bermanfaat..