Soal PAT Matematika Kelas VII Tahun 2022/2023 Semester 2
Centralpendidikan.com - Berikut ini adalah artikel lembar ujian Soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) 2022/2023 di mata pelajaran Matematika Kelas VII SMP Semester 2 Kurikulum 2013 Revisi. Ujian tersebut digunakan untuk mengukur capaian kompetensi siswa dan hasilnya akan di evaluasi untuk menentukan kenaikan siswa.
Materi Soal PAT Matematika Kelas 7 Tahun 2023 dibuat berdasarkan Kisi Kisi dari satuan pendidikan dan MGMP serta diselaraskan dengan KI dan KD mapel terkait.
Selanjutnya, Peserta didik dapat menggunakan lembar ujian PAT Matematika Kelas 7 ini sebagai referensi untuk mempersiapkan diri menghadapi ujian. Sedangkan bagi guru bisa menyalin sebagian atau seluruh soal untuk melakukan penyusunan naskah asli.
Soal PAT Matematika Kelas VII Tahun 2021/2023 Semester 2
Contoh Latihan Soal PAT Matematika Kelas VII Semester 2 (Genap) kurtilas ini terdiri lebih dari 50 butir pilihan ganda disertakan kunci jawaban, lampiran PDF, dan paket prediksi yang bisa diunduh secara gratis.
Selamat mengerjakan..
(Full PDF (+50 butir) dan Kunci Jawaban di akhir artikel)
1. Berat Badan Maya 45 Kg dan berat badan Febri 60 Kg, maka perbandingan berat badan Maya dan Febri adalah ….
a. 4 : 6
b. 5 : 6
c. 2 : 3
d. 3 : 4
2. Umur Kakak dan Adik masing-masing 3 dasa warsa dan 3 Windu. Perbandingan umur mereka adalah …..
a. 3 : 3
b. 5 : 6
c. 2 : 3
d. 5 : 4
3. Perbandingan antara kopi dengan gula pasir adalah 2 : 3, misalkan banyaknya kopi yang diperlukan adalah x, jika tersedia 300 gr gula pasir maka kopi yang diperlukan sebanyak:
a. 100 gr
b. 150 gr
c. 200 gr
d. 250 gr
4. Rasio waktu yang diluangkan Karina untuk mengerjakan tugas Matematika terhadap tugas IPA adalah 5 dibanding 4. Jika dia meluangkan 40 menit untuk menyelesaikan tugas Matematika, maka waktu yang diluangkan untuk menyelesaikantugas IPA adalah….
a. 20 menit
b. 32 menit
c. 60 menit
d. 90 menit
5. Sebuah mesin disuatu pabrik minuman mampu memasang tutup botol untuk 14 botol dalam waktu 84 detik. Banyak botol yang dapat dittutup oleh mesin dalam waktu 2 menit adalah….
a. 16 botol
b. 20 botol
c. 28 botol
d. 35 botol
6. Suatu pekerjaan dapat diselesaikan oleh 9 orang selama 16 hari. Jika pekerjaan tersebut harus selesai dalam 12 hari, maka banyaknya pekerja adalah….
a. 12 orang
b. 16 orang
c. 18 orang
d. 20 orang
7. Untuk membuat 5 potong kue diperlukan 1/2 kg gula. Jika banyak gula yang disediakan 2 kg, maka banyaknya kue yang bisa dibuat sebanyak .... potong kue
a. 20
b. 25
c. 30
d. 35
8. Pada denah dengan skala 1:200 terdapat gambar kebun berbentuk persegi panjang dengan ukuran 7 cm x 4,5 cm. Luas kebun sebenarnya adalah….meter kuadrat.
a. 58
b. 63
c. 126
d. 140
9. Jumlah siswa SMP A adalah 2.250 orang dengan perbandingan banyak siswa pria dan wanita 4:5. Banyak siswa pria yang harus ditambah agar banyak siswa pria dan wanita seimbang adalah….
a. 200 orang
b. 250 orang
c. 300 orang
d. 350 orang
10. Sebuah mobil memerlukan 5 liter bensin untuk menempuh jarak 60 km. Jika mobil tersebut menghabiskan 40 liter bensin, maka jarak yang ditempuh adalah ....
a. 480 km
b. 300 km
c. 240 km
d. 200 km
11. Seorang peternak menyediakan rumput yang cukup untuk 18 ekor sapi selama 7 hari. Jika ia membeli 3 ekor lagi, maka persediaan rumput itu akan habis selama… hari.
a. 3
b. 4
c. 5
d. 6
12. Perbandingan antara panjang kain merah dan putih yang diperlukan seorang penjahit adalah 3:4. Jika kain merah yang diperlukan 3,6 m, kain putih diperlukan….
a. 4,4 m
b. 4,8 m
c. 5,2 m
d. 5,6 m
13. Seorang pedagang sembako membeli 1 karung gula seharga Rp 918.000,00. berat bersih 1 karung gula 90 kg. Jika ia menjualnya secara eceran seharga Rp Rp12.000 per kg, keuntungan seluruhnya sebesar...
a. Rp162.000
b. Rp 184.000
c.Rp 206.000
d. Rp 218.000
14. Henry membeli monitor komputer. sebulan kemudian monitor tersebut dijual seharga Rp 480.000. Dari hasil penjualan tersebut Henry mengalami kerugian sebesar 20%. harga pembelian monitor tersebut....
a. Rp 720.000
b. Rp 600.000
c. Rp 560.000
d. Rp 500.000
15. Putri menabung uang sebesar Rp 2.000.000,00 di bank. setelah 7 bulan jumlah tabungannya menjadi Rp 2.105.000,00. persentase suku bunga bank tersebut per tahun adalah…
a. 15%
b. 11%
c. 9%
d. 7%
16. Sania pergi ke supermarket bersama ibunya ia membeli sepasang sepatu dengan harga Rp150.000 dan tas sekolah dengan harga Rp Rp120.000. jika supermarket tersebut memberi diskon 25% untuk sepatu dan 20% untuk tas, uang yang harus dibayarkan Sania adalah....
a. Rp 228.500
b. Rp 218.500
c. Rp 208.500
d. Rp 108.500
17. Seorang pedagang membeli 8 karung beras dengan bruto masing-masing 75 kg dan tara 2%. Jika harga setiap kg beras Rp 7.500, pedagang itu harus membayar seluruhnya sebesar....
a Rp4.014.000
b. Rp4.104.000
c. Rp4.140.000
d. Rp4.410.000
18. Pak Dedi membeli sepeda motor bekas dengan harga Rp5.000.000. dalam waktu 1 minggu motor tersebut dijual kembali dengan harga 110% dari harga belinya. Tentukan keuntungan Pak Dedi.
a. Rp 500.000
b. Rp1.000.000
c. Rp4.500.000
d. Rp5.500.000
19. Seorang pedagang bakso mengeluarkan modal sebesar Rp 1.000.000 Untuk menjalankan usahanya. dia mematok harga baksonya Rp 11.000 per porsi. Jika ia merencanakan ingin mendapatkan keuntungan minimal Rp200.000 Dari usaha baksonya tersebut maka Berapa porsi minimal yang harusnya dibuat?
a. 100 porsi
b. 109 porsi
c. 110 porsi
d. 120 porsi
20. Pak Adi meminjam sebesar Rp 15.000.000 dengan bunga 16% pertahun. Tentukan bunga yang ditanggung oleh Pak Adi jika akan meminjam selama 3 bulan.
a. Rp300.000
b. Rp400.000
c. Rp500.000
d. Rp600.000
Nomor 21-50 di lampiran terlampir.
Demikian artikel tentang Soal PAT Matematika Kelas VII Tahun 2022/2023 Semester 2. Semoga bermanfaat..